DoorBuster Rush adalah game adiktif yang mengharuskan kamu mengumpulkan semua benda yang dibutuhkan, menyusunnya ke dalam kotak, dan menyelesaikan misi untuk menghidupkan kembali ruangan yang kosong. Petualangan seru ini akan menguji kecepatan dan kecekatan jari kamu. Semakin cepat kamu bekerja, semakin baik tampilan ruangan.
Gameplay di DoorBuster Rush mudah saja. Di bagian bawah layar, kamu akan melihat tiga kotak yang mempunyai label tiga barang berbeda, dan di tengah layar, setumpuk objek. Misi kamu adalah untuk menemukan barang yang dibutuhkan di dalam tumpukan dan meletakkannya di kotak yang tepat. Ini mungkin terdengar mudah, tetapi misi ini akan terasa sulit seiring berjalannya waktu.
Setelah selesai dengan level, kamu akan mendapatkan sejumlah koin yang bisa diinvestasikan untuk meningkatkan ruangan. Barang yang kamu beli untuk menghias ruangan akan lebih mahal seiring berjalannya waktu, kamu harus mempertajam skill di toko kalau kamu ingin terus berprogres di ruanganmu. Saat kehabisan uang untuk membeli sesuatu, kamu tidak punya pilihan lain di samping kembali ke tantangan serba cepat di mana setiap gerakan diperhitungkan. Dengan presisi, kamu bisa menggesek item ke kotak untuk meningkatkan skor, tetapi ingatlah untuk membidik dengan baik, atau jika tidak item tersebut akan terlempar kembali ke dalam tumpukan.
DoorBuster Rush adalah game seru yang didesain untuk menguji ketangkasan kamu. Semakin cepat kamu mengambil barang, semakin banyak koin yang kamu dapatkan, dan semakin indah ruanganmu. Hias ratusan skenario untuk membuka barang-barang luar biasa sambil terus menyelesaikan perintah dalam kecepatan tinggi.
Komentar
Belum ada opini mengenai DoorBuster Rush. Jadilah yang pertama! Komentar